MPG's Update, Jakarta (24/2)- Pada Rabu, 22 Februari 2023 telah dilaksankannya kegiatan Audiensi Gabungan Industri Aluminium Indonesia (GALUNESIA) yang berlokasi di Kementerian Perindustrian RI, Jakarta Selatan. Dalam misi mendukung keberlanjutan industri aluminium yang berdikari, dibentuklah GALUNESIA yang telah disahkan oleh SK KEMENKUMHAM pada tanggal 19 Januari 2023.
GALUNESIA merupakan organisasi nirlaba yang digagas oleh dewan pendiri dari berbagai sektor industri aluminium di Indonesia. Saat ini beranggotakan 46 perusahaan yang bergerak di bidang industri aluminium dan 2 lembaga pengembangan. MPG berperan sebagai salah satu anggota serta dewan pendiri dari sektor industri aluminium ekstrusi.
MPG menghadiri acara audiensi yang diwakili oleh Plant Director, Edi Purnomo yang sekaligus berperan sebagai Bendahara Umum di GALUNESIA. Kegiatan audiensi ini dihadiri langsung oleh Dirjen Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATEK) Kemenperin Dr. Ir. Taufik Bawazier, M. Si. Beliau menyambut gembira lahirnya GALUNESIA ini. Kegiatan audiensi ini dibuka oleh Ketua GALUNESIA Bapak Oktavianus Tarigan dari PT Indonesia Asahan Aluminium Indoensia (Persero) (INALUM). Beliau menyampaikan maksud dan tujuan dari didirikannya GALUNESIA.
"Saya menyambut dengan gembira organisasi GALUNESIA ini. Hal ini dapat dijadikan wadah komunikasi dengan berbagai pihak termasuk pemerintah, sehingga mendorong pertumbuhan industri aluminium di Indonesia.” Sambut Dirjen ILMATEK Kemenprerin, Dr. Ir. Taufik Bawazier, M. Si.
Beliau menegaskan mengenai harapannya, bahwa GALUNESIA dapat menumbuhkan iklim industri yang baik dengan gabungan diplomasi sektor industri aluminium yang representatif. Sehingga industri aluminium di Indonesia dapat tumbuh dan berkembang hingga sektor Internasional.
Selanjutnya, dalam kegiatan audiensi ini dibicarakan pula rencana kerja GALUNESIA serta tahap-tahap selanjutnya yang akan GALUNESIA tempuh sebagai roadmap yang megarahkan tim dalam menjalankan strategi dan rencana kerja kedepannya.
Sejalan dengan salah satu core value MPG yaitu Innovation, GALUNESIA merupakan wadah yang dapat menumbuhkan inovasi baru untuk memajukan industri aluminium. Kami berupaya menjadikan organisasi ini sebagai wadah terbaik untuk menjalankan industri aluminium di Indonesia maju terdepan.
MPG, Always Far Ahead!